KOMPAS.TV - Kompolnas bersama tim penyidik Ditreskrimum Polda NTB mendatangi sejumlah lokasi tempat kejadian perkara (TKP) yang berkaitan dengan tewasnya Brigadir Nurhadi (11/7/2025). <br /> <br />Kunjungan ini dilakukan untuk memantau apakah penanganan kasus kematian Brigadir Nurhadi telah sesuai dengan prosedur. <br /> <br />Kompolnas meninjau secara menyeluruh, mulai dari lokasi tempat Brigadir Nurhadi ditemukan tewas di sebuah vila di Gili Trawangan hingga ke Klinik Warna Medical. <br /> <br />Selain itu, Kompolnas juga mendatangi Mapolda NTB untuk memantau kerja tim penyidik Ditreskrimum Polda NTB. Di lokasi tersebut, Kompolnas sempat mengunjungi tiga tersangka yang kini ditahan di Rutan Polda NTB. <br /> <br />#tkp #kompolnas #polisi <br /> <br />Baca Juga Rekaman CCTV-Penjaga Toko Ungkap 2 Akses di Indekos Diplomat Kemlu | KOMPAS PAGI di https://www.kompas.tv/nasional/604808/rekaman-cctv-penjaga-toko-ungkap-2-akses-di-indekos-diplomat-kemlu-kompas-pagi <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/604809/kompolnas-tinjau-penanganan-kasus-kematian-brigadir-nurhadi-di-ntb-kompas-pagi
